Senin, 28 April 2025

Timnas Indonesia U17

Kenalkan! Ini Sosok Pemain Timnas Indonesia U17 yang Bikin Kiper Yaman Pungut Bola 4 Kali dari Gawang

Selasa, 8 April 2025 11:48

PEMAIN TIMNAS INDONESIA U17 - Tiga pemain Timnas Indonesia U17 pencetak gol ke gawang Yaman U17 di laga yang dihelat Senin (7/4/2025)/ kolase foto oleh hvsmedia.id

HVSMEDIA.ID -  Tiga pemain Timnas Indonesia U17 sukses mempermalukan penjaga gawang Yaman U17 dalam laga grup C kualifikasi Piala Dunia U17 yang digelar Senin (7/4/2025) malam. 

Di laga itu, Timnas Indonesia U17 menang besar 4-1 atas Yaman U17. 

Kemenangan ini, memastikan langkah Timnas Indonesia U17 untuk berlaga di Piala Dunia U17 yang akan digelar di Qatar. 

Timnas Indonesia U17 kini senasib dengan Qatar (tuan rumah), Fiji, Kaledonia Baru, Selandia Baru, Arab Saudi, dan Uzbekistan yang sudah lebih dahulu memastikan tempat lolos. 

Hujan gol yang terjadi di Stadion Prince Abdullah Al Faisal Sports City, Jeddah itu diperoleh dari tiga pemain Timnas Indonesia U17

Siapa saja mereka? 

1. Gol tendangan keras oleh Muhamad Zhaby Gholy

Muhamad Zhaby Gholy paling awal mencetak gol di laga itu. Sepakannya di menit ke 15 tak mampu dibendung kiper Yaman

Muhamad Zahaby Gholy, lahir di Bekasi pada 5 Desember 2008, adalah seorang pemain sepak bola Indonesia yang berposisi sebagai penyerang sayap. Ia merupakan putra dari pasangan Muhammad dan Aminah; sang ayah dikenal sebagai pelatih di sebuah Sekolah Sepak Bola (SSB) di Bekasi.

Gholy memulai karier sepak bolanya dengan bergabung di beberapa SSB lokal seperti Garuda Putra Bekasi, Serpong Jaya, dan RMD Batavia. Pada tahun 2023, ia bergabung dengan Persija Jakarta U-16 dan berkontribusi membawa tim tersebut hingga ke babak delapan besar Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-16. Per 1 Juli 2024, Gholy resmi menjadi bagian dari skuad senior Persija Jakarta, meskipun hingga Desember 2024 belum mendapatkan kesempatan bermain di Liga 1.

Di kancah internasional, Gholy tampil menonjol bersama Timnas Indonesia U-16 pada Piala AFF U-16 2024. Ia mencetak total lima gol sepanjang turnamen, termasuk dua gol penting saat melawan Australia di semifinal dan dua gol lainnya dalam perebutan tempat ketiga melawan Vietnam. Atas penampilannya yang impresif, Gholy dianugerahi gelar Pemain Terbaik turnamen tersebut.

Pada April 2025, Gholy kembali menunjukkan performa gemilang bersama Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025. Ia mencetak gol dalam kemenangan 4-1 atas Yaman, yang memastikan Indonesia lolos ke Piala Dunia U-17 2025.

2. Tandukan Fadly Alberto Hengga

Pada menit ke 25, Fadly Alberto Hengga menceploskan si kulit bundar melalui tandukannya. 

Fadly Alberto Hengga, lahir pada 22 Juni 2008 di Timika, Papua, adalah seorang pemain sepak bola Indonesia yang berposisi sebagai penyerang. Ia dikenal karena kecepatan, kelincahan, dan insting mencetak gol yang tajam.​

Fadly memulai karier sepak bolanya di Sekolah Sepak Bola (SSB) Sukorejo Putra di Bojonegoro, Jawa Timur. Bakatnya kemudian membawanya ke Bhayangkara Presisi Indonesia FC, di mana ia terus mengasah kemampuannya. Performa impresifnya di klub membuatnya dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia U-16.

Pada Turnamen ASEAN U-16 Boys Championship 2024, Fadly mencetak gol dalam kemenangan 3-0 atas Singapura U-16, yang membuat namanya semakin dikenal di kancah sepak bola nasional.

Fadly berasal dari keluarga sederhana di Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, Bojonegoro. Ia tinggal bersama keluarganya di rumah berukuran 4x8 meter yang terbuat dari papan kayu di atas lahan milik Perhutani. Kondisi ini tidak menghalangi semangatnya untuk berprestasi di sepak bola.

3. Dua gol dari Evandra Florasta

Gelandang Timnas Indonesia U17 ini lagi-lagi memberikan sumbangsih gol. 

Di laga perdana lalu saat melawan Korea Selatan U17, Evandra Florasta mencetak sebiji gol kemenangan Indonesia. 

Kemudian saat melawan Yaman, ia berhasil mengoleksi dua gol pada menit-menit akhir laga. 

Evandra Florasta, pemain kelahiran Malang pada 17 Juni 2008, mulai dikenal luas sebagai gelandang bertahan berbakat.

Saat ini, ia memperkuat Bhayangkara FC Youth dan telah menjadi pemain kunci di berbagai jenjang tim nasional Indonesia.

Namanya mulai mencuat saat memperkuat Timnas Indonesia U-16 dalam gelaran Piala AFF U-16 2024.

Dalam debutnya melawan Singapura yang berakhir dengan skor 3-0 di Stadion Manahan, Solo, Evandra langsung mencatatkan namanya di papan skor lewat tendangan penalti. Dari total empat penampilan bersama skuad U-16, ia berhasil menyumbangkan dua gol.

Perjalanan karier Evandra Florasta berlanjut ke level U-17 di bawah arahan pelatih Nova Arianto. Ia kembali menunjukkan performa impresif saat menjalani debut dalam laga uji coba melawan India pada 25 Agustus 2024 di Gianyar, Bali. Lagi-lagi, ia mencetak gol lewat titik putih. Hingga kini, Evandra telah membukukan lima penampilan resmi dan dua gol bersama Timnas Indonesia U17.

Tak berhenti di situ, kemampuan Evandra Florasta juga diakui di level yang lebih tinggi. Ia menjadi salah satu dari tiga pemain U-17 yang dipromosikan untuk memperkuat Timnas U-20 di bawah pelatih Indra Sjafri. Dalam turnamen Piala Asia U-20 2025, ia menjalani debut saat melawan Yordania U-20 pada Januari lalu di Stadion Delta Sidoarjo.

Salah satu momen paling berkesan adalah ketika Evandra Florasta mencetak gol ke gawang Korea Selatan, memperlihatkan kapasitasnya sebagai pemain yang mampu tampil di saat krusial. (vana)

Tag berita: