Sabtu, 15 Maret 2025

Tak Cuma Jago Akting dan Nyanyi, Ternyata IU Doyan Bagi Donasi! Beri Korban Kanker hingga Masyarakat yang Membutuhkan

Jumat, 7 Maret 2025 16:28

IU (Foto: Instagram @dlwlrma)

HVSMEDIA.ID - Miliki nama panggung IU, Lee Jieun dikenal luas tidak hanya sebagai penyanyi dan aktris berbakat asal Korea Selatan, tetapi juga sebagai dermawan yang senantiasa memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

Lebih dari sepuluh tahun berkarier di dunia hiburan, IU berhasil membangun reputasi sebagai artis yang tak hanya sukses, tetapi juga memiliki kepedulian tinggi terhadap orang lain.

Semenjak debutnya pada 2008, IU dengan rutin memberikan donasi untuk membantu mereka yang membutuhkan, memperlihatkan rasa empati dan perhatian yang mendalam terhadap sesama.

Donasi Akhir Tahun (25 Desember 2024)

Dilansir melalui Avnmedia.id, IU menyumbangkan 500 juta won (sekitar Rp5,5 miliar) atas nama ‘IU-Aena’.

Dana ini disalurkan ke beberapa organisasi, seperti Seoul Asan Medical Center, Asosiasi Kesejahteraan Anak-Anak Seoul, Together Laughing World, dan Warm Companions.

Bantuan tersebut digunakan untuk pasien lanjut usia, penderita penyakit serebrovaskular, pasien kanker perempuan, serta anak-anak muda yang sedang berusaha mandiri.

Peringatan 15 Tahun Debut (18 September 2022)

IU merayakan 15 tahun kariernya dengan mendonasikan 200 juta won (sekitar Rp2,1 miliar) atas nama ‘IUEANA’.

Donasi tersebut diberikan kepada ASAN Foundation untuk pengobatan kanker wanita dan anak-anak dengan kesulitan ekonomi serta Asosiasi Kesejahteraan Anak Metropolitan Seoul untuk mendukung remaja yang membutuhkan bantuan finansial.

Donasi Tahun Baru (2 Januari 2023)

IU memulai tahun dengan menyumbangkan 10 juta won (sekitar Rp122 juta) untuk membeli briket batu bara bagi masyarakat kurang mampu di Yangpyeong, Provinsi Gyeonggi.

Bantuan ini membantu keluarga berpenghasilan rendah menghadapi musim dingin dengan menyediakan bahan bakar pemanas.

Peringatan 13 Tahun Debut (18 September 2021)

Pada peringatan debutnya yang ke-13, IU bekerja sama dengan berbagai perusahaan yang menjadikannya brand ambassador untuk mendonasikan barang senilai total 850 juta won (sekitar Rp10,3 miliar).

Bantuan ini termasuk 1.000 pasang sepatu untuk remaja di rumah perlindungan, 2.000 pizza untuk anak-anak di panti asuhan, 2.000 mantel musim dingin, 300 selimut dan sprei untuk pusat kesehatan, 2.000 peralatan pertolongan pertama, serta 30.000 botol air minum bagi fasilitas medis.

Donasi Mei 2022

IU menyumbangkan 210 juta won (sekitar Rp2,4 miliar) ke empat organisasi sosial, yakni The Snail of Love, Korean Unwed Mothers’ Families Association, Eden I Ville, dan Yayasan Changinwon.

Dana ini digunakan untuk membantu biaya operasi bagi anak-anak dengan gangguan pendengaran, mendukung keluarga orang tua tunggal, membantu fasilitas penitipan anak, serta memberikan perlindungan bagi penyandang disabilitas.

Melalui berbagai donasi dan kontribusinya, IU tidak hanya menunjukkan kepedulian yang mendalam terhadap masyarakat, tetapi juga menginspirasi banyak orang untuk berbagi dan peduli terhadap sesama.

Konsistensi dan ketulusan IU dalam berdonasi menjadikannya panutan bagi banyak orang, membuktikan bahwa popularitas dan kesuksesan dapat berjalan seiring dengan tanggung jawab sosial dan empati terhadap mereka yang membutuhkan.

Sementara itu, IU akan kembali ke layar kaca dalam drama terbaru berjudul “When Life Gives You Tangerines,” yang dijadwalkan tayang pada 7 Maret 2025 di Netflix.

Dalam drama ini, IU berperan sebagai Aesoon, seorang gadis pemberontak dan pecinta buku yang bercita-cita menjadi penyair meskipun terhalang oleh latar belakang keluarganya yang miskin.

Bersama Park Bogum yang memerankan Gwansik, pemuda pendiam namun tulus, cerita ini berlatar di Pulau Jeju pada era 1950-an dan menggambarkan perjalanan hidup mereka yang penuh warna. (naf/shi)

Tag berita:
Berita terkait