Dress panjang dengan outer rajut memberikan kesan lembut dan anggun.
Hijab bermotif serta aksesori tas anyaman melengkapi look yang elegan, namun tetap natural.
Sementara, sang adik tetap dengan nuansa putih yang serupa, tetapi dengan siluet yang lebih simple dan minimalis.
Ia memadukan dress panjang putih dengan hijab hitam polos, memberikan kesan lebih misterius dan artsy saat membelakangi kamera di tengah pemandangan matahari terbenam.
3. Street Style Kasual vs. Boyish Look
Anak ketujuh Gen Halilintar itu tampil playful dengan kaos oversized bertema Lion King, dipadukan dengan jogger pants putih dan sepatu boots hitam chunky.
Ditambah dengan topi yang memperkuat kesan santai ala anak muda yang suka eksplorasi.
Sementara, sang adik yang terpaut usia 7 tahun itu memilih gaya yang lebih boyish dengan paduan kaos putih, lengan hitam, jeans, dan topi snapback.
Gaya ini lebih tomboy dan sporty, menunjukkan sisi fun dengan tetap mempertahankan modesty dalam berbusana.
4. Model Hijab Anti Mainstream
Keluarga Gen Halilintar terkenal dengan style hijab yang modis dan khas, tetap dengan ciri masing-masing anak.
Fatimah Halilintar kerapkali terlihat mengenakan hijab pashmina yang diikat atau dikepang di kedua sisinya.