Jumat, 25 April 2025

Timnas Indonesia

Dari Timnas Indonesia U-17 ke Tim Senior, Sofie Imam Faizal Resmi Dampingi Patrick Kluivert

Sabtu, 15 Maret 2025 12:0

Kolase Foto Sofie Imam Faizal/ Foto: IG (@sofieimamfaizal)

Pada 2018 hingga 2019, Sofie Imam Faizal dipercaya menjadi bagian dari Timnas Indonesia Putri, berpartisipasi dalam berbagai turnamen internasional seperti AFF U-16 Women di Indonesia dan AFC U-16 di Kyrgyzstan (2018), serta Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 di Palestina (2018) dan Myanmar (2019).  

Pada November 2019, Sofie Imam Faizal menerima tawaran dari Kurniawan Dwi Yulianto untuk bergabung sebagai pelatih fisik di Sabah FC, Malaysia, dengan durasi kontrak dua tahun. 

Pengalaman internasional Sofie Imam Faizal menambah wawasan dan keterampilannya dalam melatih. 

Setelah menyelesaikan kontraknya di Malaysia, Sofie Imam Faizal kembali ke Indonesia dan memilih untuk melatih di Persis Youth. 

Keputusannya ini didorong oleh keinginannya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang S2 di Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta, sekaligus mempersiapkan diri mengikuti kursus lisensi AFC Fitness Level 2 di Malaysia pada 2022. 

Pada 2023, Sofie Imam Faizal terlibat dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia di Turki sebagai pelatih fisik, di mana ia memanfaatkan dua laga FIFA Matchday sebagai bahan tesisnya.  

Pada Desember 2023, ia kembali mendapat panggilan untuk bergabung dengan staf kepelatihan Timnas Indonesia, mendampingi pelatih fisik Shin Sang-gyu dalam persiapan menuju Piala Asia 2024 di Qatar. (fun)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait