Selasa, 29 April 2025

Saaih Halilintar Punya Rumah Rp120 Miliar, Warganet Curiga Cuma Konten? Ini Faktanya

Kamis, 27 Maret 2025 17:54

Saaih Halilintar tunjukkan rumah barunya (Foto: Instagram @saaihalilintar)

Halaman belakang pun tak kalah mewah, dilengkapi kolam renang pribadi yang dikelilingi taman hijau, menciptakan suasana asri nan menenangkan.

Sementara itu, kamar tidur utama dirancang layaknya kamar kerajaan, dengan ranjang besar berhias ukiran emas yang semakin menegaskan nuansa kemegahan.

Namun, tak sedikit warganet yang meragukan kepemilikan rumah tersebut.

Banyak yang menduga Saaih Halilintar hanya menjadikannya sebagai konten semata.

Spekulasi ini akhirnya terjawab langsung dari pihak penjual.

Melalui akun TikTok-nya, penjual rumah dengan username @harishomeproperty mengungkap bahwa hunian mewah itu memang telah dipasarkan sejak Agustus 2023.

Dalam unggahannya, ia mencantumkan spesifikasi rumah tersebut, di antaranya:
• Luas tanah: 1.025 m²
• Luas bangunan: 2.700 m²
• 6 kamar tidur ensuit (dengan kamar mandi dalam)
• 2 unit lift
• Kolam renang pribadi
• Rooftop
• Garasi untuk 6 mobil
• Carport untuk 6 mobil
• Listrik 33.000 watt
• Harga: Rp120.000.000.000

Setelah viralnya rumah ini sebagai kediaman baru Saaih Halilintar, unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar netizen.

Ketika banyak yang mempertanyakan keabsahan kepemilikan rumah itu, penjualnya pun mengonfirmasi bahwa memang telah dibeli oleh Saaih Halilintar.

“Rumah Saaih Halilintar nih” tanya seorang warganet.

“Iya,” jawab akun penjual itu.

Namun, hingga kini masih belum ada kejelasan apakah hunian tersebut dibeli secara tunai atau melalui skema kredit.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait