Jumat, 25 April 2025

Advertorial

Pemanggilan Atlet Panahan Kaltim, Langkah Awal Menuju Sea Games 2025

Minggu, 10 November 2024 15:40

Open Tournament Kejuaraan Nasional Panahan Piala Panglima TNI 2024/ Foto: Instagram @korem091asn_

HVSMEDIA.ID - Empat atlet panahan Kaltim mendapatkan kesempatan untuk berpartisipasi dalam Seleksi Nasional setelah menerima panggilan dari pusat.

Proses Seleksi Nasional ini dilakukan untuk mempersiapkan atlet menuju SEA Games 2025 yang akan diselenggarakan di Thailand.

Di antara empat atlet panahan Kaltim tersebut, ada Rohani Sephia Ananda Hatta dan Alvin Viondo.

Menurut Dispora Kaltim, pemanggilan atlet panahan ini merupakan bukti nyata dari kualitas dan kemampuan atlet Bumi Etam, khususnya dalam cabang panahan yang kini tidak bisa dianggap remeh.

“Sekaligus tunjukkan bahwa Kaltim juga memberikan kontribusi nyata untuk negara. Karena ini levelnya adalah SEA Games, sudah internasional,” ucap Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading baru-baru ini.

Tak hanya berharap para atlet dapat meraih hasil terbaik dalam Seleksi Nasional, Rasman Rading juga menekankan perlunya regenerasi.

“Jadi tiap atlet senior yang berprestasi, harus sudah ada pelapisnya. Mereka yang ikut Seleksi Nasional ini akan memberikan pengalamannya kepada junior. Itu penting agar keberlangsungan prestasi juga bisa didapat,” terang Rasman Rading.

Kemudian, Rasman juga meminta agar para atlet panahan yang ikut Seleksi Nasional mampu menunjukkan performa terbaik untuk mengharumkan nama Kaltim dan Indonesia jika mereka berhasil lolos dan berlaga di SEA Games 2025. (adv)

Tag berita:
Berita terkait