HVSMEDIA.ID - Serhou Guirassy, penyerang andalan Borussia Dortmund, saat ini memimpin daftar pencetak gol terbanyak Liga Champions UEFA musim 2024/2025 dengan torehan 10 gol.
Pemain internasional Guinea, Serhou Guirassy ini menunjukkan performa impresif di Liga Champions 2024/2025 yang berperan penting dalam perjalanan Borussia Dortmund di kompetisi elit Eropa yang menjadikannya sebagai top skor.
Serhou Guirassy berhasil melampaui Robert Lewandowski dari Barcelona, yang mengoleksi 9 gol, setelah mencetak gol pembuka dalam kemenangan 3-0 Borussia Dortmund atas Sporting CP pada leg pertama play-off fase gugur.
Gol tersebut dicetak Serhou Guirassy melalui sundulan memanfaatkan umpan silang dari Julian Brandt.
Sebelumnya, Serhou Guirassy dan Lewandowski sama-sama memimpin dengan 9 gol setelah fase liga.
Namun, tambahan satu gol ke gawang Sporting CP menempatkan Serhou Guirassy di puncak daftar pencetak gol sementara Liga Champions 2024/2025.
Pesaing terdekat lainnya termasuk Erling Haaland dari Manchester City dan Raphinha dari Barcelona, masing-masing dengan 8 gol, serta Vinícius Júnior dari Real Madrid dengan 7 gol.
Serhou Guirassy telah tampil dalam 9 pertandingan di Liga Champions 2024/2025, dengan total 10 gol dan 3 assist.
Performa cemerlang Serhou Guirassy tidak hanya terlihat di Liga Champions 2024/2025.
Di Bundesliga, Serhou Guirassy telah mencetak 9 gol dari 18 penampilan, menjadikannya top skor sementara bagi Borussia Dortmund di liga domestik.