HVSMEDIA.ID - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim mengadakan seminar kepemimpinan pemuda pada Kamis (31/10/2024) di Aula Kadrie Oening Tower, Samarinda, dengan tema 'Partisipasi dan Kepemimpinan Pemuda dalam Demokrasi dan Pembangunan Kalimantan Timur.
Peserta yang mengikuti kegiatan ini mencapai ratusan, dengan dominasi pemuda dari berbagai kelurahan di Samarinda dan mahasiswa dari sejumlah perguruan tinggi.
Sub Koordinator Kepemimpinan, Kepeloporan, dan Kemitraan Pemuda Dispora Kaltim, Rusmulyadi mengungkapkan bahwa seminar ini merupakan langkah strategis untuk mengembangkan potensi kepemimpinan generasi muda di Kaltim.
“Seminar kepemimpinan ini dilaksanakan untuk 500 pemuda yang tersebar di berbagai kelurahan di Samarinda,” ucap Rusmulyadi.
“Kami juga melibatkan teman-teman mahasiswa dengan tujuan agar seminar ini dapat melahirkan pemimpin muda asal Kaltim yang siap bersaing dan memiliki daya juang tinggi untuk memimpin di masa depan,” tambah Rusmulyadi.
Dalam penjelasannya, Rusmulyadi menyatakan bahwa Kaltim yang menjadi bagian dari Ibu Kota Nusantara, memerlukan generasi muda yang memiliki kemampuan tinggi.
“Dengan perubahan besar yang akan terjadi di Kaltim sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara, pemprov melalui Dispora bertanggung jawab meningkatkan kualitas pemuda di Kaltim. Seminar ini merupakan langkah awal dan akan menjadi agenda berkelanjutan,” jelasnya.