Kamis, 24 April 2025

Mengenal Denny Siswanto dan Panji Safiullah, Dua Sosok Penting di Balik Keberhasilan Film Jumbo

Sabtu, 19 April 2025 19:4

Para Sosok di balik Film Jumbo (Youtube: Visinema Pictures)

HVSMEDIA.ID - Film animasi Jumbo karya Visinema Studios telah mencetak sejarah sebagai film animasi Indonesia terlaris sepanjang masa. 

Namun, di balik layar, ada sosok-sosok krusial yang memastikan film Jumbo produksi Visinema semuanya berjalan lancar dan terorganisir. 

Kesuksesan film Jumbo garapan Visinema ini tidak lepas dari kontribusi dua sosok kunci di balik layar: Denny Siswanto dan Muhammad Panji Safiullah.

Dilansir dari Avnmedia,id, Denny Siswanto, yang menjabat sebagai Asset Supervisor di Visinema, mengungkapkan bahwa tugas utamanya meliputi pembuatan aset dalam film, yang mencakup desain bentuk, penentuan tekstur, pemilihan warna, serta penggunaan material untuk berbagai objek dalam produksi. 

“Kalau dalam tahap pembuatan animasi itu kan di asset sendiri sebetulnya ada kayak nge-create bentuk suatu benda, terus memberikan dia tekstur, warna, dan material. Itu tanggung jawabnya di asset, sih,” tutur Denny Siswanto.

Tapi itu belum semuanya. Denny Siswanto juga bertanggung jawab untuk menjaga quality control, terutama karena Jumbo melibatkan banyak vendor.

“Kalau asset supervisor nggak ada di project animasi ya jadinya nggak ada nge-quality control. Jadinya, takutnya, bakalan jomplang dari satu asset dengan asset yang lainnya,” terang Denny Siswanto.

“Apalagi, kebetulan Jumbo itu kan kita bekerja sama dengan banyak vendor ya. Jadi, misalkan nggak dijagain sama satu orang yang ngejagain semuanya, itu bakalan takutnya style-nya beda-beda gitu, lho,” sambungnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait