7. Batonnet (Batang Korek Api)
Mirip julienne tapi lebih besar, dengan ukuran sekitar 6 mm x 6 mm x 6 cm.
Digunakan untuk: tumisan, finger food, side dish.
8. Minced (Cincang Halus)
Memotong bahan hingga ukuran sangat kecil, hampir seperti pasir.
Digunakan untuk: bumbu halus, saus, masakan yang membutuhkan bahan tanpa tekstur kasar.
9. Jardiniere
Teknik memotong sayuran menjadi balok atau stik besar dengan ukuran sekitar 3 cm x 1 cm x 1 cm, memberikan bentuk yang seragam untuk hasil masakan yang lebih estetis dan matang merata.
Digunakan untuk: sayuran akar seperti ubi, lobak, wortel, dan kentang.
10. Wedges (Potongan Segitiga)
Memotong bahan menjadi bentuk segitiga untuk memastikan bagian dalam matang sempurna sementara bagian luar tetap renyah.
Digunakan untuk: kentang goreng, apel panggang, salad dengan sayuran besar.
Mengapa Menguasai Teknik Ini Penting?
Dengan memahami dan menerapkan teknik potongan sayuran yang tepat, tidak hanya meningkatkan efisiensi di dapur, tetapi juga menciptakan hidangan dengan tekstur, rasa, dan tampilan yang lebih sempurna.
Keterampilan ini menjadi kunci untuk menghasilkan sajian berkualitas tinggi yang menggugah selera. (shi/naf)